SPAY Bimbel Plus di Tahun 2012

 

SPAY Bimbel Plus di Tahun 2012

SPAY Bimbel Plus di Tahun 2012

Memasuki tahun 2012, berbagai program pendidikan dari Dompet Peduli Ummat (DPU) Daarut Tauhiid, dilakukan evaluasi dan modifikasi. Salah satunya adalah program Santunan Pendidikan Anak Yatim (SPAY) dan Bimbingan Belajar Mandiri yang kini diganti namanya menjadi SPAY Bimbel Plus.

 

Senin (2/1), DPU) Daarut Tauhiid memberikan santunan kepada peserta Santunan Pendidikan Anak Yatim (SPAY) Bimbingan Belajar (Bimbel) Plus. Santunan diberikan di kantor DPU Daarut Tauhiid cabang Bogor.

 

SPAY Bimbel Plus ini merupakan program santunan anak yatim dan dhuafa tingkat SD-SMP,  yang mana mereka diberikan santunan dan pendidikan berupa bimbingan belajar sepekan sekali. Ada pun materi yang diajarkan meliputi: materi keislaman, kreatifitas dan tentunya materi umum sekolah. Pembelajaran ini pun diprioritaskan untuk memenuhi kebutuhan pelajar, khususnya menghadapi Ujian Akhir Sekolah (UAS)/Ujian Nasional (UN). (Suminta/2012)

By pondokdhuafa

Tinggalkan komentar